Polresta Barelang Bagikan Makanan Kepada Jamaah Dalam Kegiatan Jumat Barokah

Batam tintamediakepri.id– Dalam Rangka Bakti sosial Polresta Barelang di hari jumat berkah Sat Lantas Polresta Barelang membagikan Makanan siap Santap kepada Jamaah Shalat Jum’at Masjid Jabal Arafah Nagoya seusai melaksanakan Shalat Jumat. Jumat (11/02/2022)

Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto, SH, SIK, MH melalui Kasat Lantas Polresta Barelang Kompol Ricky Firmansyah, SH, SIK mengatakan Selain mengamankan dan mengatur lalu lintas, Personil Sat lantas juga membagikan nasi bungkus kepada warga yang berada di sekitar masjid. Bhakti sosial yang dinamakan Jumat Barokah ini pun juga menjadi salah satu rangkaian kegiatan di hari Jum’at. kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian Polresta Barelang kepada Masyrakat yang terdampak Covid-19.

Dalam kegiatan kali ini kami membagikan 100 Paket makanan Siap santap dan sekaligus menghimbau masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan wajib memakai masker, rajin mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas.

Kami berharap apa yang kami berikan dapat bermanfaat, jangan dilihat apa yang kami beri karena kami ikhlas memberikannya, Mari bersama – sama menciptakan dan menjaga situasi kamtibmas yang kondusif khususnya di wilayah hukum Polresta Barelang. Ucap Kasat Kasat Lantas Polresta Barelang Kompol Ricky Firmansyah, SH, SIK.

Warga yang mendapatkan bantuan mengucapkan terima kasih dan bersyukur atas kepedulian Polresta Barelang


Humas Polresta Barelang

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *