Batam-Dalam rangka memperingati dirgahayu Republik Indonesia ke-76, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Batam menyelenggarakan perlombaan tradisional yang diikuti oleh Warga Binaan Pemasyarakatan, Jumat (13/08). Adapun perlombaan yang dilaksanakan antara lain makan kerupuk, karaoke, balap karung, bakiak dan tarik tambang.
Bertempat di Lapangan Sahardjo lomba makan kerupuk, balap karung, bakiak dan tarik tambang digelar, sedangkan lomba karaoke dilaksanakan di Aula Sahardjo. Kegiatan ini diawasi langsung oleh Kepala Lapas Batam, Dannie Firmansyah bersama jajaran struktural dan petugas pengamanan.
Tampak antusias dari WBP Lapas Batam mengikuti perlombaan tersebut. Tak pelak canda dan tawa hadir dalam momen kemerdekaan ini. Menurut Dannie selaku Kalapas, hal ini sangat penting dilakukan karena sebagai sarana hiburan bagi para warga binaan.
“Walaupun di masa pandemi ini, pembinaan kepribadian dan kemandirian untuk warga binaan tetap dilaksanakan. Selain itu, momentum HUT RI ke-76 yang bertemakan Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh ini tetap bisa dinikmati oleh warga binaan salah satunya mengikuti perlombaan tradisional ini”, ujar Dannie Firmansyah.(humas)