Bea Cukai Batam melaksanakan kegiatan Customs Visit Costumer dengan mengunjungi PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) dan PT Pukadara Prana Perkasa. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Selasa, 3 Agustus 2021.
Kunjungan kali ini dihadiri oleh Kepala Seksi Pabean dan Cukai I Nanang Suko Sadono, Kepala Seksi Bimbingan Kepatuhan Zulfikar Islami, dan Kepala Seksi Kepatuhan Pelaksanaan Tugas Administrasi Asep Rulli.
Kesempatan ini menjadi wadah bagi pihak JNE dan Pukadara untuk menyampaikan aspirasi, kritik, dan saran kepada Bea Cukai Batam, khususnya terkait dampak yang dirasakan terhadap proses bisnis selama pandemi Covid-19.
Vivi Nadiyah, Kepala Cabang JNE Kota Batam menyampaikan bahwa selama masa pandemi Covid-19 sempat terjadi penurunan dalam pengiriman barang melalui perusahaan jasa titipan.
“Terkait proses bisnis kita sebenarnya, dengan kondisi pandemi sekarang, tentunya terasa juga dampaknya, kita bekerja sama dengan marketplace dan online shop, dan dalam pandemi ini memang terjadi penurunan dalam barang kiriman” jelas Vivi.
“Penurunan itu salah satunya karena memang ada beberapa online shop yang memutuskan untuk tutup dan mereka juga lebih banyak yang memutuskan untuk pindah dari Batam.” tambahnya.
Bea Cukai Batam juga menampung berbagai masukan terkait teknis penyelenggaraan kegiatan kepabeanan di lapangan dan berusaha memberikan solusi terbaik kepada pengguna jasa.(*)